BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Jumat, 01 Januari 2010

Resensi Buku









Judul Buku : Teknologi Bioenergi
Penulis : Erliza Hambali, Siti Mujdalipah, Armansyah Haloman Tambunan, dkk.
Penyunting : M. Topan Nixon dan Tharien Agnes
Desain : Teguh Widyanto
Penerbit : PT AgroMedia Pustaka, cetakan kedua, 2008
Jumlah Halaman : XIII+105

Buku yang menyajikan informasi mendasar mengenai bioenergi ini sangat baik untuk masyarakat agar mereka lebih mengerti tentang pentingnya bahan bakar bioenergi disaat dunia mengalami krisis energi karena global warming.
Sebagai bagian dari masyarakat modern, saya pikir sangatlah penting untuk bagi kita mengetahui hal-hal yang bertujuan menyelamatkan bumi dan menjaganya untuk generasi yang mendatang. Apalagi Indonesia yang memiliki bahan baku yang melimpah, sehingga sangat mudah membuat bioenergi. Buku ini adalah salah satu sarana yang menyediakan informasi itu bagi kita. Ketergantungan manusia terhadap bahan bakar fosil yang telah membawa implikasi negatif terhadap lingkungan. Tujuan pengarang untuk menulis buku ini adalah menyampaikan kepada para pembaca mengenai salah satu bentuk energi alternative yang paling prospektif untuk dikembangkan, yaitu bioenergi.
Jangan dibayangkan buku ini penuh dengan istilah-istilah yang sulit dimengerti, buku ini telah dikemas dalam kata-kata yang mudah dicerna, tanpa mengurangi sedikit pun arti esensial dari informasi yang akan disampaikan, Tak heran begitu banyak penulis dari buku ini. Enam jenis bioenergi dibahas dalam buku ini, dengan membahas dalam satu per satu bab yang ada. Biodiesel yang menggunakan minyak-minyak dari tanaman dan hewan. Bioetanol yang dibuat dari biomassa yang mengandung komponen selulosa. Biogas, yaitu gas yang dilepaskan bahan organik seperti kotoran ternak yang difermentasi. Pure Plant Oil (PPO), yaitu penggunaan vegetable oil sebagai BBM. Biobriket yang juga berasal dari sisa-sisa bahan organik, namun teknolonginya adalah pemampatan dengan daya tekan tertentu. Terakhir, bio-oil yang mungkin sedikit lebih asing, yaitu bahan bakar cair berwarna gelap, diproduksi dari biomassa seperti kayu, kulit kayu, dan kertas.
Pembaca tidak akan kesulitan memahami setiap informasi yang ada, karena semuanya disusun dengan kerangka yang jelas. Yang membantu pembaca yang ingin menggunakannya mengetahui betul bagaimana standar yang baik. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan skema dan grafik, serta data-data statistik yang terpercaya, misalnya diambil dari Direktorat Jendral Listrik dan Pemanfaatan Energi, atau dari sumber buku referensi yang dapat dijamin kebenarannya.